Diundang Gubernur Sulsel, Penjual Jalangkote Dapat Motor dan Beasiswa

SIDRAPPOS.COM, SULSEL — Rizal (12) bocah penjual jalangkote yang dibully di Pangkep, diundang khusus ke Rumah Jabatan Gubernur Sulsel. Dia diantar ayahnya, Muzakkir dan kerabatnya, Selasa (19/5/2020)

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, prihatin dengan perundungan yang dialami Rizal. Dia berharap, kasus seperti itu tak terulang lagi.

Bacaan Lainnya

Kepada Rizal, Gubernur memberikan bantuan beasiswa. Menurur Nurdin, itu bantuan pribadi. Nilainya Rp500 ribu per bulan, selama tiga tahun.

“Karena RZ ini adalah salah satu tulang punggung keluarga juga, jadi setiap harinya dia tetap sekolah, dia kelas 5 SD, sore dia bantu keluarga dengan jual jalangkote,” katanya.

“Hari ini banyak yang sangat support ananda Rizal ini, semoga insyaallah kembali bersemangat untuk sekolah ya, insyaallah akan menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan negara,” katanya.

Polres Pangkep sendiri sudah memproses hukum para pelaku perundungan. Ada delapan pelaku sudah ditetapkan tersangka. Terdiri satu pelaku utama yang melakukan pemukulan terhadap Rizal, dan yang lainnya perekam dan pengupload.

Sebelum pulang dari Rujab, Gubernur juga menghadiahkan sebuah sepeda motor untuk Rizal.(*)

Pos terkait