Pembuatan Kawali Mangkau Patappulo Panre Bone Dibuat Oleh 40 Pengrajin Besi

SIDRAPPOS.COM, BONE — Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi menyambangi Sentra Pengrajin Besi di Dusun Abbolangnge, Desa Lappo Ase, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone, Jumat (14/2/2020).

Penyelenggaraan Hari Jadi Bone (HJB) ke-690, bakal diwarnai hal yang berbeda nantinya dibandingkan gelaran sebelumnya.

Bacaan Lainnya

Direncanakan, Kawali Mangkau Patappulo Panre ini, akan diserahkan dan dipersembahkan untuk Masyarakat Bumi Arung Palakka pada gelaran Mattompang Arajang. Puncak Hari Jadi Bone tahun ini.

Hal itu tidak lepas, akan hadirnya Kawali Mangkau Patappulo Panre. Merupakan kawali Raja yang dibikin oleh 40 Panre atau pengrajin besi yang sudah turun temurun menjadi Panre Bessi.

Pembuatan Kawali Mangkau Patappulo Panre Bone Dibuat Oleh 40 Pengrajin Besi

Fahsar menuturkan, Ebbu Tanra atau Buatkan Tanda pada Kawali Mangkau ini supaya menunjukkan, pusaka ini adalah Kawali Mangkau yang dibuat 40 Panre Bessi.

Kawali ini nantinya akan disimpan di Museum Arajangnge dan dipersandingkan Bersama Pusaka Peninggalan Raja Bone dan Adat Tujuh serta akan diberikan prasasti yang berisi 40 Nama-Nama Panre Bessi yang terlibat dalam pembuatannya.

“Kawali ini nantinya bukan saya yang ambil, saya hanya simbol untuk menerima. Kawali Mangkau ini milik masyarakat Bone dan akan disimpan di Museum Arajangnge,” ujar Fahsar.(fik)*

Pos terkait